TINGKATKAN LAPORAN KEUANGAN TAHUNAN YANG AKUNTABEL, PENGADILAN AGAMA BONDOWOSO MENGIKUTI PENDAMPINGI PERSIAPAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN
Pengadilan Tinggi Surabaya menggelar pendampingan persiapan penyusunan laporan keuangan Mahkamah Agung RI tahunan tahun 2022 untuk wilayah Jawa Timur. Pemanggilan peserta pendampingan tersebut berdasarkan surat dari Pengadilan Tinggi Surabaya Nomor : W14-U/571/KU.01/01/2023 perihal Pendampingan Persiapan Penyusunan Laporan Keuangan Mahkamah Agung RI Tahunan Tahun 2022 Wilayah Jawa Timur, yang diadakan selama tiga hari dimana Pengadilan Agama Bondowoso menghadiri kegiatan tersebut di hari pertama kegiatan tersebut digelar dan diwakili oleh Plt Kasubbag Umum dan Keuangan Zaenul Yusufi, S.H.I. beserta staf Pengelola Barang Milik Negara, Novanka Anggi Satya Wati, A.Md.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dilanjutkan dengan Hymne Mahkamah Agung. Kemudian, kegiatan dibuka oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Surabaya YM Asnahwati, S.H., M.H., “Dilaksanakannya kegiatan pendampingan persiapan penyusunan laporan keuangan tahunan untuk tahun 2022 diharapkan dapat membantu setiap satuan kerja untuk membuat laporan keuangan yang baik dan akuntabel sehingga mampu untuk meraih dan mempertahankan WTP bagi MA di tahun 2023.” Ujar Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Surabaya tersebut.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari surat Sekretaris MA RI nomor 11/SEK/KU.00/01/2023 perihal perlakuan akuntansi, jadwal rekonsiliasi dan penyusunan laporan keuangan MA semester II TA 2022. Diharapkan setelah mengikuti kegiatan tersebut, seluruh peserta dapat membuat laporan keuangan yang akuntabel sehingga indicator WTP dapat diraih dan dicapai.