Berita

Pengadilan Agama Bondowoso Menerima PPL dari Institut Sayyid Muhammad Alawi Al Maliki

COVER-RKT-1

Pengadilan Agama Bondowoso menerima Penyerahan Mahasiswa Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) dari Institut Sayyid Muhammad Alawi Al Maliki Koncer Tenggarang Bondowoso pada hari kamis (13/2/2025). Acara penyerahan Mahasiswi PPL dari Institut Sayyid Muhammad Alawi Al Maliki tersebut di laksanakan di Aula Kantor Pengadilan Agama Bondowoso. Dalam acara penyerahan Mahasiswi tersebut pihak yang mewakili kampus Institut Sayyid Muhammad Alawi Al Maliki di hadiri oleh dosen pembimbing lapangan yakni ustadz Ubaidillah MH. Dalam sambutan nya ustadz ubaidillah MH menyampaikan bahwasanya rencana peserta PPL 23 mahasiswi namun ada 1 orang mahasiswi tidak ikut di karenakan sakit. Selain itu ustadz ubaidillah juga menyampaikan bahwa mahasiswi yang akan melaksanakan PPL di Pengadilan Agama Bondowoso di harapkan bersungguh sungguh dalam mengikuti kegiatan tersebut agar dapat menyerap seluruh ilmu yang di sampaikan oleh pemateri dan praktek praktek yang dilaksanakan di PA Bondowoso.

COVER-RKT-1

Selain sambutan penyerahan tersebut juga dilanjutkan dengan sambutan penerimaan PPL dari Institut Sayyid Muhammad Alawi Al Maliki yang dalam hal ini di terima langsung oleh bapak ketua Pengadilan Agama Bondowoso yakni A. Mahfudin, S.Ag MH. Beliau ( Ketua PABondowoso ) dalam sambutan nya menyampaikan agar seluruh peserta PPL ketika mengikuti kegiatan di maksud dengan betul betul perhatian supaya mendapatkan ilmu sebagai perbandingan antara ilmu yang diperoleh ketika dalam kegiatan di kampus di bandingkan dengan materi yang di sampaikan oleh Pemateri di PA Bondowoso. bapak ketua PA Bondowoso juga berharap para peserta PPL dari Institut Sayyid Muhammad Alawi Al Maliki ke depan nya diharapkan ada yang menjadi generasi penerus untuk dapat lolos ikut tes calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Lingkungan Mahkamah Agung RI tepatnya pada Pengadilan Agama. setelah sambutan bapak ketua selesai maka acara di nyatakan selesai dan di tutup di lanjutkan dengan foto bersama.

Back to top button